Cari Blog Ini

Senin, 04 April 2011

Penyusutan—Metode Alokasi Biaya

Penyusutan—Metode Alokasi Biaya
Penyusutan merupakan proses akuntansi dalam mengalokasian biaya aktiva berwujud ke beban dengan cara yang sistematis dan rasional selama periode yang diharapkan mendapat manfaat dari penggunaa aktiva tersebut.
Faktor – factor yang terlibat dalam proses penyusutan
Dasar penyusutan apa yang akan digunakan untuk aktiva?
Berapa masa manfaat aktiva?
Metode pengalokasian biaya apa yang paling baik untuk aktiva ini?
Dasar Penyusutan Aktiva
Dasar yang ditetapkan untuk penyusutan merupakan fungsi dari dua factor; biaya awal dan niali sisa atau pelepasan. Nilai sisa adalah estimasi jumlah yang akan diterima pada saat aktiva dijual atau ditarik dari penggunanya. Sebagai gambaran, jika suatu aktiva memiliki biaya $10.000 dan sisa sebesar $1.000, maka dasar menyusutannya adalah $9.000
Biaya awal $ 10.000
Dikurangi: nilai sisa $ 1.000
Dasar penyusutan $ 9.000

Estimasi Umur Pelayanan atau Jasa
Umur pelayanan suatu aktiva dan umur fisiknya sering kali tidak sama. Mungkin karena sudah lama sehingga produk yang dihasilkan oleh suatu aktiva tidak seperti yang diinginkan lagi.
Aktiva ditarik dari penggunaannya karena dua alasan; factor-faktor fisik (seperti kerusakan atau habisnya umur fisik) dan factor-faktor ekonomi (keusangan). Factor fisik adalah keausan, dekomposisi, dan kerusakan yang membuat aktiva tersebut sulit untuk bekerja tanpa batas. Factor-faktor ekonomi atau fungsional dapat diklasifikasikan menjadi tiga kategori :
Ketidaklayakan; terjadi apabila suatu aktiva tidak berguna lagi bagi perusahaan tertentu karena permintaan akan produk perusahaan itu7 telah menungkat. Contoh: kebutuhan akan membangun lebih besar untuk mengatasi kenaikan produksi. Walaupun bangunan yang lama mungkin masih baik, namun bangunan tersebut sudah tidak layak lagi untuk tujuan perusahaan.
Penggantian; penggantian suatu aktiva dengan aktiva lainnya yang lebih efisien dan ekonomis. Contoh: penggantian mainframe computer dengan jaringan PC.
Keusangan; tempat pembuangan untuk situasi yang tidak melibatkan ketidak layakan dan penggantian.

Metode Penyusutan
Perusahaan menggunakan sejumlah metode penyusutan sbb:
Metode aktivitas ( unit penggunaan atau produksi )
Metode garis lurus
Metode beban menurun (dipercepat)
Jumlah –angka-tahun.
Metode saldo menurun
Metode penyusutan khusus
Metode kelompok dan gabungan/komposit
Metode campuran atau kombinasi
Metode aktivitas
Metode ini juga disebut pendekatan beban variable atau pendekatan unit produksi.
Contoh:
Biaya mesin Derek $500.000
Estimasi masa manfaat 5 tahun
Estimasi nilai sisa $50.000
Umur produktif dalam jam 30.000 jam

Jika Stanley menggunakan mesi Derek itu selama 4.000 jam pada tahun pertama, maka beban penyusutannya adalah:
(biaya dikurangi nilai sisa x jam tahun ini)/(total estimasi jam) =beban penyusutan
(($500.000-$50.000) x 4.000)/30.000 =$60.000

Metode Garis Lurus
Metode ini mempertimbangkan penyusutan sebagai fungsi dari waktu, bukan fungus dari pengunaan.
Stanley menghitung beban penyusutan mesin dereknya sbb:
((biaya dikurangi nilai sisa))/(estimasi umur pelayanan)= beban penyusutan
($500.000-$50.000)/5= $90.000

Metode Beban Menurun
metode ini menyediakan biaya penyusutan yang lebih tinggi pada tahun-tahun awal dan beban yang lebih rendah pada periode mendatang, sehingga sering disebut metode penyusutan dipercepat. Secara umum, satu dari dua metode beban menurun digunakan; metode jumlah-angka-tahun atau metode saldo menurun.
Metode jumlah-angka-tahun; menghasilakn beban penyusutan yang menurun berdasarkan pecahan yang menurun dari biaya yang dapat disusutkan(biaya awal dikurangi nilai sisa). Setiap pecahan mengunakan jumlah angka tahun sebagai penyebut (5+4+3+2+1=15) jumlah tahun estimASI umur yang tersisa pada awal tahun sebagai pembilang. Dengan metode ini, pembilang menurun tahun demi tahun dan penyebut tetap yang tersisa harus sama dengan nilai sisa. Metode perhitungan ini di ditujukkan dalam ilustrasi berikut:
Tahun Dasar Penyusutan Umur yang tersisa dalam tahun Pecahan Penyusutan Beban Penyusutan Nilai Buku Akhir Tahun
1 $450.000 5 5/15 $150.000 $350.000
2 450.000 4 4/15 120.000 230.000
3 450.000 3 3/15 90.000 140.000
4 450.000 2 2/15 60.000 80.000
5 450.000 1 1/15 30.000 50.000*
15 15/15 $450.000
*nilai sisa

Metode saldo menurun
Menggunakan tarif penyusutan (diekspresikan sebagai persentase) berupa beberapa kelipatan dari metode garis lurus. Sebagai contoh, mesin Derek, Stanley akan memiliki beban penyusutan seperti yang ditunjukkan pada ilustrasi berikut:
Tahun Nilai Buku Aktiva pada Tahun Pertama Tarif Saldo Menuruna Beban Penyusutan Saldo Akumulasi Penyusutan Nilai Buku Akhir Tahun
1 $500.000 40% $200.000 $200.000 $300.000
2 300.000 40% 120.000 320.000 180.000
3 180.000 40% 72.000 392.000 108.000
4 108.000 40% 43.200 435.000 64.800
5 64.000 40% 14.800b 450.000 50.000
aberdasarkan dua kali tariff garis lurus sebesar 20% ($90.000/$450.000 = 20% : 20% x 2 = 40%)
bterbatas pada $14.800 karena nilai buku tidak boleh lebih rendah dari nilai sisa.

apa yang akan terjadi jiak estimasi masa manfaat aktiva itu, katakanlah 51 tahun?
Jawabannya: (n(n+1))/2 = (51(51+1))/2=1,326

Metode Penyusutan Khusus
Metode ini dipakai karena aktiva yang terlibat memiliki karakteristik yang unik, atau industrinya yang mengharuskan untuk mengguanakan metode ini. dua dari metode ini adalah sbb:
Metode kelompok dan Gabungan
Metode campuran atau kombinasi
Metode kelompok dan bangunan
Metode ini sering digunakan apabila aktiva bersangkutan cukup homogeny dan memiliki masa manfaat yang hampir sama.
contoh
Aktiva Biaya Awal Nilai Sisa Biaya yg dpt disusutkan Estimasi Umur (tahun) Penyusutan pertahun (garis-lurus)
Mobil $145.000 $24.000 $120.000 3 $40.000
Truk 44.000 4.000 40.000 4 10.000
Mobil Van 35.000 5.000 30.000 5 6.000
$224.000 $34.000 $190.000 $56.000

Tariff penyusutan gabungan = $56.000/4224.000=25%
Umur gabungan = 3,39 tahun ($190.000+$56.000)

Untuk mengilustrasikannya, anggaplah satu dari mobil Van yang memiliki harga pokok $5.000 dijual seharga $2.600 pada akhir tahun ke tiga, ayat jurnalnya sbb:
Akumulasi Penyusutan $2.400
Kas $2.600
Mobil $ 5.000


Metode campuran dan kombinasi

Metode ini bebas mengembangkan metode penyusutan sendiri yang khusus atau dibuat khusus. Sebagai contoh, metode penyussutan campuran digunakan secara luas pada industry baja yang merupakan kombinasi dari pendekatan garis lurus/aktivitas dan sering disebut metode produksi variable. Catatan beriku meliputi dari laporan tahunan WHX corporation menjelaskan satu variasi dari metode ini.
Dengan tingkat produksi baja mentah, pada tahun sebelumnya penyusutan dengan metode unit produksi yang dimodifikasi adalah $21,6 juta atau 40% lebih kecil dari penyusutan garis lurus, dan pada tahun berjalan adalah $1,1 juta atau 2% lebih besar dari penyusutan garis lurus.

Masalah Penyusutan
Penyusutan dan periode Persial atau sebagian
sebagai contoh, asumsikan bahwa suatu mesin bor otomatis dengan umur 5 tahun dibeli oleh Steeltex Company seharga $45.000(tanpa nilai sisa) pada tanggal 10 juni 2006. Tahun fiscal perusahaan ini berakhir tanggal 31 Desember. Penyusutan dibebankan untuk 6 2/3 bulan selama tahun tersebut. Total untuk penyusutan untuk setahun penuh (dengan penyusutan garis lurus) adalah $9.000 ($45.000/5), dan penyusutan untuk tahun persial pertama dalalah

( 6^(2/3))/12 x $9.000=5.000

Penyusutan dan penggantian aktiva tetap
Untuk mengilustrasikan mengapa penyusutan tidak menyediakan dana bagi pergantian aktiva tetap, asumsikan bahwa suatu perusahaan memulai operasinya dengan dengan aktiv atetap senilai $500.000, yang memiliki masa manfaat selama 5 tahun. Neraca perusahaan pada awal periode sbb:
Aktiva tetap $500.00 ekuitas pemilik $500.000

Sekarang jika kita asumsikan bahwa perusahaan tidak menghasilkan pendapatan selama 5 tahun, maka laporan laba ruginya adalah sbb:
Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5
Pendapatan $0 $0 $0 $0 $0
Penyusutan (100.000) (100.000) (100.000) (100.000) (100.000)
kerugian $(100.000) $(100.000) $(100.000) $(100.000) $(100.000)
Total penyusutan aktiva tetap selam 5 tahun adalah $ 500.000. neraca pada akhir dari 5 tahun sbb:
Aktiva tetap $ 0 Ekuitas Pemilik $ 0


Revisi Tarif Penyusutan
Sebagai contoh, asumsikan bahwa IP Co. membeli mesin denga harga pokok awal $90.000 diestimasi memiliki nilai masa manfaat 20 tahun yanpa nilai sisa. Akan tetapi selam tahun 11 diesyimasi bahwa mesin itu akan dapat digunakan selam 20 tahun lagi. Oleh karen aitu, total umumnya adalah 30 tahundan bukan 20 tahun.penyusutan telah dicatat pada tariff 1/20 dari $90.000, atau $4.500 pertahun dengan metode garis lurus. Dengan dasar umur 30 tahun, penyusutan harus diubah menjadi 1/30 dari $90.000 , atau $3.000 pertahun. Oleh karena itu, penyusutan telah diestimasi teralu tinggi dan laba bersih dinyatakan terlalu rendah sebesar $1.500 untuk setiap tahun dari 10 tahun yang lau, atau berjumlah total $15.000. perbedaan jumlah ini dapat dihitung sbb:

Per tahun Selama 10 tahun
Penyusutan dibebankan perbuku (1/2 x $90.000) $4.500 $45.000
Penyusutan didasarkan atas umur 30 tahun (1/30 x $90.000) 3.000 30.000
Kelebihan beban penyusutan $1.500 $15.000


Beban penyusutan periode selanjutnya (motede garis lurus) didasarkan atas pembagian nilai buku yang tersisa dikurangi setiap nilai sisa dengan estimasi umur yang tersisa.

Mesin $90.000
Dikurangi: akumulasi penyusutan 45.000
Nilai buku mesin pada akhir tahun ke 10 $45.000
Penyusutan (periode masa depan) = nilai buku $45.000 : sisa umur 20 tahun = 42.250

Ayat jurnalnya untuk mencatat penyusutan atas setiap 20 tahun yang tersisa sbb:
Beban Penyusutan $2.250
Akumulasi Penyusutan—mesin $2.250

1 komentar: